Manusia Sebagai Benda Ke Dua Yang Menggunakan Internet

0
Pernahkah anda berfikir dunia maya hanya di jalankan oleh mahluk hidup saja yang dapat berleluasa menjelajah dunia di depan layar. Namun ternyata ada benda lain selain manusia yang bisa mengakses Internet. Tujuan Internet di ciptakan agar dapat memudahkan berbagai aktivitas sehari-hari yang dilakukan oleh manusia. Namundi balik itu semua ada benda lain yang bisa berInternet, ternyata traffic internet yang menguasai dunia maya setiap harinya bukan hanya dari manusia? data dari Imperva mengungkapkan bahwa lebih dari 50 persen traffic internet dunia berasal dari bot.


ternyata bot-bot yang mendominasi traffic internet dunai tersebut seringkali digunakan agar seolah-olah seperti manusia yang memposting tulisan secara berulang-ulang di dunia maya. seperti di Twitter, Facebook, ataupun media sosial lainnya. Bahkan, untuk membedakan mana manusia asli atau bot cukup sulit.

Namun kamu jangan khawatir karna bot-bot ini di bagi menjadi dua yaitu, bot baik dan bot buruk. Bot baik berfungsi untuk memonitor, mengontrol atau meningkatkan performa sebuah web. Salah satu contoh bot baik adalah ‘spider’ yang dijalankan oleh Google tujuannya untuk memperluas mapping internet sehingga mereka bisa memunculkan hasil pencarian yang terbaik.

Namun, untuk bot buruk digunakan untuk melakukan aktivitas yang merugikan penikmat media sosial. Seperti mencurian konten dari web, bertindak seperti menyerupai web tertentu bertujuan untuk menghasilkan dolar, bahkan mampu membuat sebuah halaman spam yang digunakan untuk mengumpulkan data pribadi para pengguna Internet.
Dalam sebuah data yang dipublikasikan oleh Minerva, sebanyak 22,9 persen pengguna internet dunia pada tahun 2016 berasal dari bot baik. Sementara itu untuk bot buruk mengambil porsi sebesar 28,9 persen. Total dari traffic bot-bot tersebut pun sedikit lebih tinggi dibandingkan traffic internet oleh manusia yang berada di angka 48,2 persen.
Setelah kamu membaca tulisan yang mungkin membingungkan ini, namun kamu mulai sekarang bisa berfikir jika pengguna internet tidak hanya manusia saja melanikan ada benda lain “bot” yang dapat mengakses bebas internet. Jika ada berita-berita yang belum tentu benar mohon di klarifikasi dahulu.



JIKA ARTIKEL INI MEMBERI KAMU PENGETAHUAN, SHARE AGAR KELUARGA DI SEKITAR MU JUGA TAHU BERITA TERKINI.



Share :

Komentar Facebook:

0 Komentar Blog:

Entri Populer